Wednesday 25 May 2016

Tips Menurunkan Berat Badan Setelah Melahirkan

Pasca melahirkan, tubuh seorang wanita bisa mengalami kenaikan hingga 3-5kg daripada sebelum kehamilan. Banyak faktor yang menyebabkan hal tersebut bisa terjadi. Diantarnya masih tertinggalnya kebiasaan ngemil/makan berlebihan saat hamil, kurangnya waktu olahraga, perubahan hormon pada tubuh, dan pola hidup yang berubah.

Untuk bisa kembali ke berat badan semula, memang dibutuhkan usaha seperti berolahraga, menjaga makan, dan lainnya.





Saya ada tips bagi para ibu ibu yang sedang berusaha untuk kembali ke berat badan idealnya. Tips ini saya rangkum dari beberapa bacaan yang sudah saya baca, ada juga hasil pengamatan saya atau dapat info dari teman yang berhasil melangsing dari lingkungan sekitar saya. Hehehe.. kayak pengamat aja nih saya....Gapapa ya, semoga Tips ini bisa membantu mengembalikan kembali tubuh ideal para wanita pasca melahirkan.

1. Menyusui
Menyusui merupakan cara yg baik untuk menurunkan berat badan. Beberapa ibu, berhasil menurunkan berat badannya saat menyusui.  Saya sendiri juga demikian, alhamdulillah setelah menyusui, berat badan saya kembali seperti sebelum hamil

2. Makan yang tepat
Menyusui saja, terkadang tidak berpengaruh bagi sebagian  ibu karena mungkin faktor kebiasaan makan masih mengikuti dengan kebiasaan saat hamil.
Oleh karena itu, pilihlah makanan yang bergizi saja untuk makan 3xsehari. Hindari ngemil berlebihan dengan makan berat atau gorengan atau yang mengandung manis berlebihan.

3. Olahraga
Olahraga juga perlu dilakukan oleh para ibu setelha melahirkan. Selain berguna untuk membakar lemak, olahraga juga berfungsi untuk mengencangkan otot otot tubuh yang mengalami pemelaran saat hamil.

4. Minum Air Putih yang Cukup
Air putih berfungsi untuk membersihkan tubuh, dan membuang lemak dan racun dari dalam tubuh yang kemudian akan dikeluarkan lewat urin dan keringat. Air putih juga sangat baik untuk kesehatan

Sebenarnya, memiliki berat badan ideal itu memang enak dilihat, namun yang terpenting adalah,,berat badan ideal bisa mengurangi resiko penyakit dalam tubuh kita.

Namun, banyak juga yang kesulitan mengontrol pola hidupnya karena kurangnya waktu yang cukup untuk berolahraga, atau kesulitan mengatur pola makannya karena menyusui, atau juga karena faktor hormon tubuh yang sulit sekali turun berat badannya.

Biasanya bila hal tersebut terjadi, banyak yang menggunakan obat pelangsing untuk enurunkan berat badannya. Tapi, harti hati ya, mohon dipilih pilih dulu obat pelangsing yang akan digunakan ...pilihlah yang tidak ada efek samping dan khusus untuk ibu menyusui, pilihlah yang tidak berefek bagi ibu menyusui.

Teman saya menyusui dan menggunakan obat pelangsing herbal (klik disini untuk info nya). dan alhamdulillah tidak ada efek samping dan tidak berpengaruh pada anaknya. Bahkan, obat pelangsing herbal ini juga aman untuk orang berpenyakit magh dan hipertensi.

Atau bisa juga melakukan tips diet berikut CARA MUDAH DAN MURAH DIET ALAMI DENGAN AIR LEMON

Sekian tulisan Tips Menurunkan Berat Badan  Setelah Melahirkan dari saya..semoga bermanfaat :)




0 comments:

Post a Comment

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...